Menelusuri Curug yang tersembunyi di Bogor, CURUG CIBULAO

 

Ynkrny - curug cibulao

Curug ini memang tersembunyi karena jauh dari kota bogor, dimana Curug Cibulao terletak lebih tepatnya di daerah Megamendung, Puncak, Bogor. Menelusuri curug yang tersembunyi ini perjalanannya menantang dengan jalan kecil yang hanya biasa dilalui oleh 1 mobil dengan suguhan keindahan alam selama perjalanan. 

Ynkrny - curug cibulao


Jalan menuju curug ini sekilas tidak menunjukkan adanya curug, karena jalannya jauh dari jalan besar (jalan nasional) dan yang pasti jalanannya menanjak terus tanpa ada jeda siapin aja kondisi motor yang fit dan siapin juga tenaga buat dorong motornya heheheee    karena selama perjalanan kesana, banyak pengendara motor yang mendorong motornya karena tidak kuat menanjak gan motor ane juga sama gan ga kuat nanjak heheee.
Tetapi dijamin selama perjalanan disuguhkan pemandangan alam yang indah.



Ynkrny - curug cibulao


    Menelusuri Curug yang tersembunyi di Bogor, CURUG CIBULAO.

Menelusuri Curug yang tersembunyi di Bogor, CURUG CIBULAO.
Curug Cibulao ini telah dikelola baik oleh pengelolanya, mulai dari menyediakan spot foto yang instagramable dan fasilitas-fasilitas pendukung lainnya. Dan tak lupa pula ada yang indomie rebus dan kopi heheee




Biaya masuk ke Curug Cibulao yaitu sekitar Rp. 12.000,- . Selain ada curug, pengelola juga menyediakan area untuk berkemah dengan biaya yang berbeda. Di Curug Cibulao terdapat dua curug gan, yaitu curug cibulao itu sendiri dan satu lagi yaitu curug orok. Di Curug Cibulao agak berbahaya untuk berenang dan loncat karena terdapat banyak bebatuan.



Justru di curug yang satu lagi yang cocok banget untuk loncat dan berenang yaitu di curug orok. Banyak yang menyangka curug cibulao itu cuma satu lho gan, sebenernya ada 2 curug heheee. Di curug cibulao airnya jernih dan dingin banget, kalo ga percaya kesini aja, cobain sendiri hehee 


Tempat wisata ini cocok untuk berlibur di akhir pekan dengan nuansa alam yang bisa merefresh pikiran sejenak dari penatnya aktifitas pekerjaan.






Menelusuri Curug yang tersembunyi di Bogor, CURUG CIBULAO Menelusuri Curug yang tersembunyi di Bogor, CURUG CIBULAO Reviewed by yan on Januari 29, 2023 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.